16 Maret 2025
SHOWROOM MOBIL

Toyota Innova 2009 Ceper Elegan



MPV Toyota Innova dikenal kendaraan keluarga berdimensi lebar diminati banyak orang. Salah satunya milik Adito Felonada Innova versi Petrol tersebut dirombak agar tetap terlihat gaul namun tak merubah fungsi aslinya. Pilihannya ada pada aliran ceper namun tetap elegan. Kaki-kaki depan proyek awal Dito merombak tampilan. Yakni dengan meng-adjust setelan strut lengan ayun depan kiri dan kanan hingga posisi roda depan membentuk negative chamber. Sedangkan kaki belakang menukar per belakang dengan dimensi lebih pendek saja.

"Kalau ditanya sisi kenyamanan memang jauh sekali, belum lagi saat berubah stir kemudi memang lebih berat diputar, begitu pula kaki belakang dengan posisi ceper ini kapasitas penumpang hanya tinggal 2 atau 3 orang saja," jelas Dito anggota IKC (Indonesia Kijang Club) Jogjakarta.

Roda depan dan belakang Innova diganti velg ring 18 inch merk OZ racing Opera ukuran Offside 32. Lebar velg depan 8,5 inch dan belakang 10 inch yang dibalut karet ban Hancook profile pendek.

Kelar pengerjaan kaki-kaki tadi, lantas Dito menambah beberapa perangkat High End untuk audio mobil. "Kesannya biar tidak tetap mengandalkan, dan saya menambah Sub Woofer utuk tampung nada rendahnya," lanjut warga Perum Candi Gebang Jogjakarta. Head unit cukup sederhana Alpine CDA 9887, namun line out dari head unit di hubungkan ke 3 power tambahan yang diletakkan di bagasi belakang.

Khusus pemicu sebuah Subwoofer JL Audio w3 ditugaskan Power amplifier Performa. Cara kerjanya yakni sistim BTL (Balance Transformer Less) dengan sistim ini kinerja power maksimal namun sangat boros catudaya. Sementara untuk nada tengah dan tinggi masing-masing memakai VR 404 Audiso untuk nada tengahnya dan untuk tweeter pakai Genesis Profile Four. Meski tak beraliran Sound Pressure Level yang mengumbar nada rendah berlebihan, namun Innova lansiran 2009 milik Dito enjoy dengan alunan nada rendah serta gemerincing tweeter sesuai dengan aliran Sound Quality yang disandangnya.  [w33]

Data Modifikasi
Velg : OZ offside 32 ( 8,5 - 10 /18)
Ban : Hancook 225/45-18
Suspensi : Standart Custom
Jok /Door Trim : Bekled Oscar Picasso
Power Subwoofer : Performa Monoblock 1800 D
Sub Woofer : JL.Audio W3
Bengkel : IKC Jogjakarta

viewed :: 18149
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :