23 September 2017
SPORTS MOTOR

Persaingan Dengan Dovizioso Kian Sengit, Marquez: 5 Balapan Tersisa Bakal Terasa Berat



Kiprah pebalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, dalam melakoni kejuaraan dunia MotoGP musim 2017 memang berjalan impresif. Bahkan dalam balapan teranyarnya di MotoGP seri San Marino, Marquez mampu meraih podium pertama.

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit San Misano tersebut, Marquez memang mengawali race performa yang kurang menjanjikan. Bahkan Marquez sempat kesulitan untuk bisa melewati hadangan dari pebalap Tim Pramac Ducati, yakni Danilo Petrucci.

Namun satu lap jelang balapan usai, Marquez mampu memanfaatkan kelengahan Petrucci untuk bisa menyalipnya. Hingga akhirnya pebalap dengan julukan Baby Alien tersebut mampu mengklaim podium pertama di Sirkuit San Misano.

Hasil positif itu pun mengantarkan Marquez kini menempati posisi puncak pada klasemen sementara MotoGP 2017. Meski begitu tidak lantas membuat Marquez merasa tenang, lantaran raihan poinnya masih sama dengan Andrea Dovizioso.

Mengetahui kondisi tersebut lantas mendapatkan komentar langsung dari Marquez jelang tampil di MotoGP seri Aragon. Ia menilai bahwa situasi itu membuat lima balapan tersisa di musim ini, bakal berjalan sangat sengit.

“Saya sangat yakin bahwa persaingan untuk meraih titel juara dunia di tahun ini bakal berjalan sangat ketat. Terutama setelah kemenangan kami di Misano, yang mengantarkan saya kembali berada di posisi puncak (klasemen sementara MotoGP 2017),” ucap Marquez, seperti disadur dari Speedweek.

“Namun kami tidak bisa bersantai. Terlebih jarak antara kami dengan para pesaing sangatlah dekat. Kami harus tetap fokus, lantaran saya cukup yakin lima balapan tersisa bakal benar-benar berjalan sengit dan berat untuk kami,” tuntas pebalap berpaspor Spanyol tersebut. 

viewed :: 1452
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :