28 Oktober 2024
TIPS MOTOR
Tips Membawa Barang Berlebih Di Motor
Saat Anda mengendarai mobil, Anda tidak perlu bingung dengan barang bawaan karena ada bagasi yang cukup luas untuk menampung. Namun, jika menggunakan motor, Anda perlu perhatian lebih saat membawa banyak barang. Tergantung dengan berapa banyak barang yang Anda bawa, setiap menambah beban akan mempengaruhi keseluruhan motor, dari suspensi, ban, rem serta mempengaruhi jarak pengereman, membelok dan saat berakselerasi.
Berikut beberapa tips yang perlu diingat ketika Anda membawa barang berlebih di motor.
Amankan barang bawaan:
Pastikan barang yang Anda bawa di motor tersimpan dengan aman. Anda tentu tidak ingin barang tersebut jatuh, tercecer atau terlepas sehingga menggangu mengganggu konsentrasi Anda saat mengendarai motor. Lebih bahaya lagi jika barang-barang yang Anda bawa mengenai pengendara lain. Mengenakan tas punggung (backpack) adalah pilihan yang tepat jika Anda membawa barang-barang yang tidak terlalu besar atau keras. Hal ini dilakukan untuk menghindari benda tersebut menekan tubuh jika Anda terjatuh. Tas punggung bisa jadi pelindung tambahan untuk tulang punggung Anda jika membawa barang-barang yang lembut atau rata, seperti buku.
Jika Anda membawa helm cadangan untuk penumpang pastikan terikat dengan baik di bangku belakang dan tidak bergelantungan. Tali-tali yang Anda gunakan untuk mengikat helm tersebut juga tidak boleh mudah terlepas karena berbahaya jika terbelit di rantai dan roda motor. Pastikan tali terikat kencang sebelum Anda jalan karena Anda tidak bisa melihat jika ada tali yang lepas ketika Anda sedang mengendarai motor.
Sejumlah motor bebek dan scooter matic sudah menyediakan bagasi, sebisa mungkin masukkan barang bawaan Anda ke dalamnya. jika memang Anda memerlukan bagasi tambahan, ada baiknya Anda pertimbangkan untuk memasang bagasi tambahan yang berguna jika Anda harus menempuh perjalanan jauh seperti mudik.
Distribusikan beban:
Usahakan beban mendistribusikan beban secara merata. Jika Anda menggantung barang bawaan di stang bisa mempengaruhi kendali motor. Jika Anda mengisi terlalu banyak barang di bagasi tambahan di belakang bisa membuat ban depan terangkat.
Bagi pengendara motor yang menggunakan bagasi tambahan di belakang/ box Anda harus memberi perhatian lebih pada suspensi roda belakang. Jika perlu, Anda mungkin membutuhkan modifikasi di suspensi belakang karena ketika melewati tikungan beban akan memberi tekanan lebih pada ban belakang.
Membawa beban di motor tidak hanya mempengaruhi bagian depan dengan belakang, tapi juga bisa mempengaruhi keseimbangan kanan dan kiri. Jika Anda menggunakan bagasi tambahan terutama yang terdiri dari dua bagasi yang dipasang di kanan dan kiri/ Side Box, roda belakang pastikan beban yang anda masukkan terdistribusi secara merata yang membuat motor anda jadi seimbang. ..... (w33)
viewed :: 15649
Berita Terkait Lainnya :