PT. CITRA LODOK LESTARI
13 November 2025
HEADLINE - MOBIL
Rencana Strategis Stellantis Ditunda Hingga 2026, Ada Apa?


Produsen mobil raksasa Stellantis mengumumkan langkah tak terduga yang langsung memicu reaksi di pasar saham. Perusahaan memutuskan untuk menunda peluncuran rencana strategis terbarunya.

Stellantis, yang membawahi merek-merek ternama seperti Jeep, Fiat, Maserati, dan Peugeot, kini menjadwalkan peluncuran rencana strategis terbarunya pada kuartal kedua tahun 2026. Ini adalah penundaan signifikan dari jadwal yang diperkirakan sebelumnya.

Menurut laporan Reuters, dikutip beberapa waktu yang lalu, penundaan ini bertujuan memberikan waktu yang lebih lama dari ekspektasi awal kepada CEO baru, Antonio Filosa, untuk mempersiapkan capital markets day perusahaan.


Dalam transkrip panggilan yang diadakan Kepala Hubungan Investor Global Stellantis, Ed Ditmire, dengan para analis, terungkap bahwa penundaan ini juga untuk memasukkan perhitungan yang lebih baik atas faktor-faktor kritis yang memengaruhi industri.

“Faktor-faktor tersebut mencakup isu besar seperti tarif Amerika Serikat dan keterlibatan yang kuat dari industri kami dengan para pembuat kebijakan di Eropa,” ungkap Ditmire. Ia menambahkan bahwa perusahaan akan segera mengambil keputusan akhir mengenai waktu yang pasti dan mengumumkannya secepat mungkin.

Menanggapi situasi ini, bank investasi Barclays dalam catatannya hari Senin menyebutkan adanya minat investor yang meningkat kuat terhadap Stellantis, didorong oleh elemen positif baru-baru ini seperti pangsa pasar AS di bulan September dan momentum pesanan yang kuat.

Namun, Barclays juga menyuarakan kehati-hatian. Mereka menilai masih terlalu dini untuk berinvestasi penuh mengingat visibilitas terbatas pada laba operasional yang disesuaikan dan arus kas bebas, terutama karena tim manajemen baru sedang melakukan perubahan arah atau fokus bisnis yang sangat mendasar dan penting.

Sumber : voi.id
viewed :: 1108
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :
Copyright 2013 motormobile.net