04 Maret 2014
SPORTS MOBIL

Hamilton Yakin Red Bull Bakal Punya Mobil Yang Cepat



Red Bull belum menunjukkan perbaikan performa saat tes Formula 1 di Bahrain. Kendati demikian, driver tim Mercedes Lewis Hamilton yakin Red Bull bakal punya mobil yang lebih cepat.

Dalam tes hari terakhir yang berlangsung di sirkuit Sakhir, Minggu (2/3/2014), Sebastian Vettel yang melahap 77 lap, mencatatkan waktu terbaik satu menit 37,468 detik. Dengan torehan itu, dia menempati posisi sembilan.

Sementara itu, Hamilton menjadi yang tercepat di hari terakhir dengan torehan waktu satu menit 33,278 detik alias lebih cepat lebih dari empat detik dari catatan waktu Vettel.

Kendati Mercedes masih unggul jauh dari Red Bull, Hamilton tetap tak memandang remeh. Hamilton yakin performa Red Bull bakal membaik.

"Mereka tampaknya mempunyai mobil yang memukau, dan lebih dari itu mereka mempunyai mobil yang lebih cepat. Jadi, saya yakin bahwa mereka mempunyai mobil yang cukup cepat tahun ini," kata Hamilton kepada Auto Sport.

"Sekali mereka mendapatkan mobil yang terbaru, atau sistem yang mungkin membuat mereka bermasalah, saya pikir mereka akan - seperti biasanya - bakal sulit untuk dikalahkan."

"Sebastian (Vettel) merupakan juara bertahan, jadi dia menjadi target semua orang. Tapi, saya tahu bahwa tim saya kuat. Jadi, semoga kami bisa bertarung melawan mereka," imbuhnya.     ..... (w33)


viewed :: 11717
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :