15 September 2014
SPORTS MOBIL

Luca Di Montezemolo Mundur Dari Ferrari



Ferrari (10/9) akhirnya mengakhiri spekulasi yang beredar tentang masa depan Luca Di Montezemolo belakangan ini.  Ferrari mengumumkan pengunduran diri Montezemolosebagai Chairman Ferrai F1.

Buruknya performa Ferrari tahun ini dan kegagalan meraih gelar juara dunia dalam enam tahun terakhir menjadi penyebab pengunduran dirinya. Bahkan pada seri terakhir F1 di Monza, pekan lalu, duet Ferrari (Fernando Alonso dan Kimi Raikkonen) gagal naik podium.

Sebelumnya, setelah seri F1 Italia 2014 akhir pekan lalu, Montezemolo sempat menegaskan dirinya tidak berencana untuk mundur dari Ferrari dan akan berjuang membawa Ferrari kembali kompetitif.

Posisi Montezemolo akan diisi oleh pimpinan Fiat Group, Sergio Marchionne mulai 13 Oktober 2014 nanti. Pria 66 tahun asal Italia tersebut pun menyampaikan salam perpisahan dan terima kasihnya melalui siaran pers yang diterbitkan hari ini.

"Ini adalah akhir dari sebuah era dan saya telah memutuskan untuk meninggalkan posisi saya sebagai chairman setelah hampir 23 tahun yang luar biasa dan tak terlupakan selain dihabiskan di sisi Enzo Ferrari pada 1970-an," kata Montezemolo.

"Terima kasih saya, pertama dan terutama, kepada para wanita dan pria Ferrari yang luar biasa dari pabrik, kantor, trek balap dan pasar di seluruh dunia. Mereka adalah arsitek nyata dari pertumbuhan perusahaan yang spektakuler, banyak kemenangan tak terlupakan dan transformasinya menjadi salah satu merek terkuat di dunia."

"Tapi pikiran saya pergi juga untuk fans kami yang selalu mendukung kami dengan sangat antusias khususnya melalui saat-saat Scuderia paling sulit. Ferrari adalah perusahaan yang paling indah di dunia. Sudah suatu kehormatan besar dan kehormatan telah pemimpinnya," tambah Motezemolo.

Harapan untuk Ferrari di masa depan juga diucapkan Montezemolo, namun tanpa sekalipun menyebut nama Marchionne.       .....[w33]

viewed :: 11552
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :