06 November 2022
GARASI MOTOR

Peugeot E-Streetzone Skuter Listrik Baru Dari Prancis



Di bulan Oktober 2022 lalu, Peugeot hadir di pameran Mondial de l'Automobile di Paris. Tahun ini akan menjadi penting bagi merek Prancis tersebut karena pabrikan itu akan menginformasikan rencana elektrifikasinya. Seperti yang disebutkan, Peugeot sedang mendorong rencana elektrifikasinya untuk tahun 2023, dan itu sudah dimulai dengan pengenalan e-Ludix serta duta mereknya, Novak Djokovic.

Untuk pameran Mondial de l'Automobile di Paris yang dijadwalkan dari 17 hingga 23 Oktober 2022, e-Streetzone akan menjadi salah satu daya tarik Peugeot. Tunggangan itu akan tampil sebagai e-bike kedua di jajaran merek masa depan mereka.

Tampaknya, Peugeot sedang dalam perjalanan kembali setelah melakukan rebranding dan pengenalan produk-produk terbaru mereka ke lebih banyak pasar di dunia. Adapun spesifikasi yang diklaim dari model listrik baru dari merek Prancis tersebut, e-Streetzone memiliki daya jangkau lebih dari 100 kilometer dalam sekali pengisian daya.

Tepatnya, jangkauan e-Streetzone yang dilaporkan adalah 112 kilometer saat dikemudikan dalam mode ramah lingkungan. Mode lain dapat membawa angka itu lebih dekat ke atau di bawah 100 kilometer. Namun, untuk mengatasi kekhawatiran soal jangkauan, Peugeot menyatakan bahwa satu atau dua baterai yang dapat dilepas dapat dimasukkan ke dalam skuter.

Dengan begitu akan ada sumber tenaga cadangan untuk menambah daya jangkau skuter ini. Jangkauannya membutuhkan dua baterai, di mana satu sel mencapai jarak sekitar 50 kilometer. sepeda motor listrik ini memiliki ruang penyimpanan ekstra di bawah jok.

Dikatakan bahwa helm jet dapat muat di area kargo jika hanya satu baterai yang digunakan. Yang menarik, Anda juga mendapatkan fitur teknologi yang lebih canggih seperti kompatibilitas dengan aplikasi Free2Move eSolutions yang memungkinkan Anda memprogram rute perjalanan dan merencanakan di mana perlu mengisi daya.

Hal ini tentu saja akan membuat perjalanan Anda terasa menyenangkan dan bebas dari was-was karena adanya petunjuk tempat pengisian daya listrik bagi skuter ini. Sayangnya, tidak disebutkan berapa lama durasi yang dibutuhkan untuk bisa mengisi penuh daya baterai di skuter Prancis ini.

Harga yang diproyeksikan dari skuter ini adalah sekitar 2.500 dolar AS (Rp38,3 juta). Detail lengkapnya akan diumumkan setelah skuter itu diluncurkan di Paris Motor Show yang akan berlangsung sekitar seminggu dari sekarang.

Sumber : id.motor1.com

viewed :: 1644
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :