25 September 2018
GARASI MOBIL

Siap-Siap Sambut Nissan Juke Generasi II



Nissan Juke generasi kedua tak lama lagi akan melakukan world premiere, dan diklaim bos desain global Nissan, crossover anyar ini akan memiliki gaya desain berbeda dari model Nissan lainnya.

Kepada Autocar, Alfonso Albaisa mengatakan bahwa Juke generasi kedua dirancang di studio desain Nissan di London dan sempat mengalami desain ulang selama masa pengembangannya.

“Bahkan Juke anyar ini tak mirip dengan  Imx atau new Leaf. Ini model layaknya urban meteor dengan tampilan keren.”

Sebenarnya publik dunia sudah menantikan model new Juke selama hampir tiga tahun. Faktanya, sejumlah laporan media menyebutkan bahwa model ini akan diluncurkan pada 2017. Tapi entah kenapa rencana itu hanyalah rencana dan tak pernah terwujud.

Ketika Juke generasi pertama diluncurkan, model itu langsung populer, terutama di  Eropa, dan gaya desain uniknya menjadi alasan tersendiri.

“Tugas kami lebih mudah untuk Juke generasi awal, sebab belum ada yang gaya desainnya seperti itu. Dan sukses model ini begitu luar biasa meski tak semua suka. Untuk Juke generasi kedua bukanlah derivatif atau evolusi dari model pertama, tapi tetap sebagai Juke.  Kami hampir saja mengganti namanya menjadi  ‘Nancy’, atau yang lain,” kata Albaisa.

Beberapa indikasi yang mengarah ke  new Juke adalah basisnya yang versi melar dari platform V yang dikembangkan Renault-Nissan-Mitsubishi.

Untuk mesinnya dipinjam dari keluarga Nissan lainnya, seperti Micra dan Qashqai dengan mesin turbocharged 0.9-liter tiga silinder dan turbocharged 1.2-liter empat silinder. Sedangkan untuk varian diesel hanya tersedia pilihan mesin 1.5-liter empat silinder.

Produksi Nissan Juke anyar ini disebutkan akan mulai dilakukan pada 2019.

Sumber : dapurpacu.id

viewed :: 1621
Pasang banner ? hubungi : widipriono@gmail.com

Berita Terkait Lainnya :